Lebah merupakan penyerbuk dominan dan paling efektif dalam pertanian. Lebah menyerbuki hampir 90% tanaman pangan secara global. Keberadaan lebah ini harus dijaga dalam rangka menjaga ketersediaan pangan. Namun, keberadaan lebah di Indonesia saat ini mengalami berbagai permasalahan yang menyebabkan kematian sehingga menyebabkan penurunan populasi lebah. Kematian lebah di Indonesia disebabkan oleh berbagai hal seperti perubahan iklim, kurangnya jumlah dan keberagaman sumber pakan, aplikasi pestisida yang kurang bijaksana, serangan hama maupun penyakit pada lebah, serta perubahan atau alih fungsi lahan. Rumusan rekomendasi yang disajikan berfokus pada upaya konservasi dan melestarikan lebah melalui penanggulangan perubahan lahan. Perubahan lahan dari hutan menjadi perkebunan dan pertanian monokultur menyebabkan sumber pakan dan rumah bagi lebah menghilang. Oleh sebab itu, diperlukan rekomendasi yang dapat memulihkan habitat lebah tersebut.